Sabtu, 19 April 2008

tanaman hias

Pertama kali pindah ke Solo, rumah kami sangat gersang. Tidak ada tanaman hias sama sekali, hanya ada dua batang pohon mangga yang sudah cukup besar, di halaman mepet dengan pagar lurus di depan pintu tumbuh rumpun kunyit liar. Tentu saja tidak nyaman tinggal di rumah seperti itu, oleh karena itu saya berniat menyemarakkan suasana dengan tanaman hias. Masalahnya...
Saya suka tanaman hias, tapi tidak bisa menanamnya. Jadi, lagi-lagi pakne Diki yang mau tidak mau harus turun tangan membantu.
Secara umum, saya tidak suka bunga-bunga, saya lebih suka tanaman yang berdedaun rimbun, hijau segar, juga dedaunan yang berwarna-warni. Menurutku lebih sejuk di mata daripada bunga-bunga yang biasanya hanya bisa dinikmati pada waktu-waktu tertentu.
Salah satu jenis tanaman yang saya suka adalah Puring. Saya mengkoleksi beberapa jenis Puring yang saya sendiri tidak tahu namanya. Untuk mempermudah, akhirnya ya saya kasih nama sendiri.

Ini koleksi Puring itu:

ekor jago


totol


piring


mangkok


lorek-lorek


ekor jago totol


pedang lorek atau puring kuburan


bowling totol


ekor jago kriwul


Kalau ada yang punya Puring jenis lain, minta stek-nya ya!

10 komentar:

Unknown mengatakan...

Kasih nama sendiri? Wah hati-hati lho, nanti kena undang-undang hak cipta hehehe.

mama icel mengatakan...

aduh..bagus2 sekali puringnya bu..sejuk banget dipandang mata...
sepertinya puring2an sekarang sedang trend bu...

salam

Lita Uditomo mengatakan...

wah, keren, bune :)

Yuliazmi mengatakan...

Wah jadi makin pengen tanam puring nih. Tapi belum kesampaian, masih bingung mau pilih yang mana :D

Tety Kurniati mengatakan...

Wow koleksi tanamannya indah-indah bgt, emang enak ya kalo rumah banyak tanamnnya, adem.

namaku wendy mengatakan...

waaa ternyata puring itu banyak jenisnya yah, di rumah ada beberapa tp gak tau puring jenis apa aja??! denger2 ni puring pamornya bakal naek hehehe

maggie mengatakan...

wah... pecinta puring ya bu? salam kenal....

Unknown mengatakan...

wah... bu noor imel sy kok ga di jawab.

udah lama neh nungguin. tolong di cek juga dunk imelnya.

annosmile mengatakan...

kok hafa nama tanaman hias ya
saya ndak hapal-hapal je

Dicky Boelin mengatakan...

hadedeh, sing pengen tanaman hias ibuk, sing nyirami anak.e, ckckck :D

Posting Komentar